Catatan Akhir Tahun

*Catatan Penghujung Akhir Tahun Pelajaran 2019/2020*

Pandemi Corona membawa dampak yang luar biasa di segala lini, termasuk lembaga kami TK Pertiwi Karangpakel. Banyak sekali program-program yang tidak dapat terlaksana pada semester 2 tahun ini. Festival Makanan Tradisional, Outbond, Pensi akhir tahun, puncak tema, dll gagal terlaksana. Disamping itu kami sedang berusaha memahami tentang pembelajaran Daring yang notabene sesuatu yang baru bagi kami. Dengan segala keterbatasan kami berusaha semaksimal mungkin melaksanakan. Adapun dari segi dokumentasi kami sedang berusaha sebaik yang kita bisa untuk belajar mengelolanya. Masih banyak kekurangan disana-sini, itu karena kami memang sedang dalam tahap belajar. Harapan kami, anak-anak TK Pertiwi Karangpakel yang lulus tahun ini dapat melanjutkan ke jenjang berikutnya dengan penuh semangat, tetap Sholeh & sholehah. Melihat kalian tumbuh & berkembang dg baik, membuat kami senang & bangga. Kami akan mengenang kalian sebagai bagian dari keluarga TK Pertiwi Karangpakel. Ucapan terima kasih untuk wali murid/orang tua yang sudah mempercayakan pendidikan formal anak2nya kepada kami. 
Kita sudah membuat kenangan yg indah dalam setahun ini. Sampai jumpa lagi di Tahun Ajaran 2020/2021.

Comments

Popular posts from this blog

CONTOH AD/ART LEMBAGA PAUD

BUKU PENGHUBUNG PAUD (TK/RA/BA/KB/SPS)